Sunday, August 15, 2021

BELAJAR SEJARAH: 5 Tempat Wisata Sejarah di Medan Yang Tidak Biasa

Apa yang terlintas di benak mu ketika mendengar kata Kota Medan? soto Medan, bika ambon, istana maimun, BPK, durian....ternyata kata Medan identik dengan makanan dibandingkan sejarah. Hanya satu situs sejarah yang akrab di telinga, yaitu Istana Maimun. Padahal jika mau meluangkan waktu dan tenaga untuk berputar ke utara Kota Medan, ada beberapa objek wisata sejarah yang layak untuk dikunjungi. 

Tak perlu berlama-lama, ku ajak kalian mengunjungi satu persatu tempat itu.


1. Masjid Al-Osmani


Masjid Al-Osmani

Selama ini aku cuma mengenal Mesjid Raya di Jl. Sisingamangaraja sebagai mesjid bersejarah peninggalan kesultanan Deli. Ternyata aku salah besar, Masjid Al-Osmani dibangun oleh Raja Deli ketujuh pada tahun 1854. Bangunannya megah dan luas, namun agak kurang kurang terawat menurut pengamatanku. Layaknya Mesjid Raya, di bagian depan dan samping Masjid Al-Osmani terletak makam para Raja Deli, serta keluarga kerajaan lainnya. Di bagian kanan masjid terdapat satu bedug raksasa yang kayunya sudah lapuk termakan usia. 


2. Museum Situs Kota Cina

Kalau di kota Medan kita bisa mengunjungi rumah Tjong A Fie untuk melihat bagaimana pengaruh saudagar Cina dalam perkembangan kota Medan. Maka di Museum kota Cina kita bisa melihat sejarah kedatangan saudagar Cina ke Labuhan yang merupakan cikal bakal pelabuhan Belawan. Ohiya...Laksamana Cheng Ho  juga pernah singgah ke Labuhan, tak heran di bagian depan Museum ini ada patung yang menyerupai beliau.

Bagian depan Museum Situs Kota Cina


3. Vihara Siu San Keng

Komplek perumahan Cemara Asri identik dengan vihara Kwan Im, di Medan Labuhan juga ada vihara besar yang bisa dikunjungi yaitu vihara Siu San Keng. Meskipun kalah dari segi ukuran, tapi vihara ini menerima kunjungan informal dari pengunjung yang ingin melihat kedalam vihara.


4. Pasar Pekan Labuhan

Merupakan pasar dari kota Tua Labuhan yang menjadi cikal bakal berkembangnya Medan Labuhan. Di kawasan ini masih dijumpai bangunan tua yang menjadi ciri khas kota tua. Namun, sudah banyak bangunan yang diubah bentuk aslinya oleh sang pemilik sehingga ciri kota tua lambat laun menghilang.

Bangunan di pekan labuhan

5. Stasiun Kereta Api pertama di Sumatera Utara

Stasiun KA pertama di Sumatera Utara

Yaaa...ini dia bangunan stasiun kereta api pertama di Sumatera Utara. Hanya saja saat ini stasiun ini hanya digunakan sebagai kantor serta pusat kontrol kereta api dari Medan - Belawan dan sebaliknya. Andai saja ada kereta api wisata yang bisa mengantar wisatawan dari Medan ke Belawan, ku yakin wisata sejarah di timur Medan ini akan lebih terekspos dibanding sekarang.


Itu dia pilihan tempat wisata di bagian utara kota Medan yang layak dikunjungi. Budayakan mengunjungi wisata lokal sebagai bukti cinta tanah air. 


MERDEKA!!!

4 comments:

  1. Lama di Medan ternyata masih banyak tempat-tempat epic yang belum dijalani. Kebanyakan jalan-jalan ke mall. Kapan-kapan harus ke lima tempat ini sekalian memperkenalkan ke anak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. sekarang saat yang tepat bu, karena mall masih pada tutup

      Delete
  2. Udah ada 3 tahun di Medan tapi belum semua dijalani hehe.. banyak juga ternyata tempat-tempat bersejarah di Medan. Ntar kalo ada waktu bisalah di ajak akunya hehe..

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung. Semoga artikelnya bermanfaat buatmu yaa..

Silakan meninggalkan jejak di kolom komentar, kecuali link hidup.