Alhamdulillah, usai sudah expo UMKM Naik Kelas yang digelar DPC IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) Kota Medan untuk memperingati Hari Ulang Tahun IWAPI ke 47. Berbagai acara yang digelar meninggalkan kesan bagi pendukung acara maupun pengunjung. Expo yang berlangsung selama 4 hari mulai tanggal 10 hingga 14 Februari 2022 berlokasi di atrium mall Cambridge City Square, Medan. Banyak fakta dan cerita yang menarik untuk diulik dari perhelatan yang digelar IWAPI DPC Kota Medan kali ini. Ini dia 5 fakta unik event yang digelar IWAPI DPC Kota Medan yang bertema “Woman Supporting Woman”.
1. 80% Pendukung acara adalah perempuan
Kalau mau simpel dan nyaman, bisa saja expo
ini diserahkan kepada Event Organizer (EO) sehingga anggota IWAPI DPC Kota
Medan tidak perlu repot mengarahkan jalannya acara berbagai macam acara. Yang
membuat expo kali ini beda adalah, seluruh rangkaian acara disusun dan
dilaksanakan oleh perempuan. Namun, untuk keperluan pembangunan stand bazar,
suara dan multimedia diserahkan kepada pihak lain. Pendukung acara dimaksud merupakan seluruh pengurus dan anggota DPC IWAPI Kota Medan serta pengurus dan binaan DP Ranting IWAPI.
2. 80% peserta expo adalah UMKM milik perempuan
Yup, karena 20% stand adalah haknya sponsor selaku penyandang
dana. Sementara 80% stand bazaar diisi oleh UMKM yang merupakan anggota IWAPI
DPC Kota Medan. Dengan persiapan expo yang kurang dari 2 (dua) bulan, suksesnya expo kali ini merupakan suatu pencapaian yang patut dibanggakan.
3. Seluruh pembayaran di stand bazar dilakukan
secara digital
Dengan dukungan dari PT. Bank Sumut setiap
stand diberikan QRIS. Kalau biasanya pemrosesan QRIS butuh waktu sampai dengan
14 hari, khusus untuk stand yang mengikuti expo kali ini hanya membutuhkan waktu
3 hari saja. Dan, QRIS yang didapatkan peserta bazar dapat digunakan untuk seterusnya.
Penulis didepan stand Dapoer Bang Lobe |
4. 60% Pemateri skill up adalah perempuan
Selain pameran UMKM, gelaran kali ini juga diisi dengan kelas skill up dengan beragam tema. Mulai dari kelas kepribadian, fotografi, bisnis, memasak, hingga materi yang membahas tentang menjaga kesehatan di situasi pandemi saat ini.
Ini dia point paling penting dari event
besar yang digelar IWAPI DPC IWAPI Kota Medan diawal tahun 2022 ini. Tanpa dukungan
suami dan keluarga, mustahil para perempuan hebat di IWAPI DPC Kota Medan mampu
melaksanakan perannya sebagai istri, ibu, serta pengusaha.
Dari ulasan diatas, IWAPI sebagai salah satu
organisasi pengusaha perempuan tertua di Indonesia benar-benar konsisten
mewujudkan slogannya “Menuju Wanita Berdaya 2026”
Selamat Ulang Tahun IWAPI ke 47💖